-->

Chef (2014)


Director: Jon Favreau
Producer: Jon Favreau
Genre: Comedy
Release Date: May 9, 2014
Runtime: 115 Minute
Distributor: Open Road Films
IMBD Rating: 7.3/10
Budget: $11 Million
Worldwide: $45,967,935  
Writer: Jon Favreau
Cast: Jon Favreau, Sofia Vergara, John Leguizamo, Scarlett Johansson, Oliver Platt, Bobby Cannavale, Dustin Hoffman, Robert Downey, Jr.

Sinopsis Chef (2014)

Film ini bercerita tentang seorang Chef bernama Carl Casper (Jon Favreau). Ia bekerja sebagai kepala koki di restoran milik Riva (Dustin Hoffman) dan dibantu oleh Molly (Scarlett Johansson). Carl mendapati postingan salah satu kritikus kuliner bernama Ramsey Michel (Oliver Platt) menghina masakannya. Maka ia meminta putranya Percy (Emjay Anthony) membuatkannya Twitter dan mengajak Ramsey perang urat saraf lewat akun Twitter miliknya. 

Kejadian itu membuat Carl mengundang kembali Ramsey ke restoran untuk membuktikan masakan andalan Carl. Tapi Riva menginginkan Carl memasak makanan yang sama. Perbedaan pendapat itu membuat Carl pergi sehingga mengharuskan anak buahnya yang memasak. Perlakuan aneh ini membuat Ramsey ingin menemui Chef. Bersama Molly, Riva mengulur waktu dan mengatakan bahwa sang Chef tidak bisa menemuinya. Melihat status Ramsey, Carl kembali ke restoran dan menghina Ramsey di depan pelanggan restoran, dan membuat Riva harus memecatnya.

Kehilangan pekerjaan itu membuatnya berpikir untuk memiliki truk makanan sendiri. Marvin (Robert Downey Jr.) yang merupakan mantan suami dari mantan istrinya Inez (Sofia Vergara), membelikan truk bekas yang akan dipakainya untuk menjajakan makanan buatannya sendiri. Kesulitan membersihkan truk bersama putranya berakhir ketika Carl kedatangan bekas anak buahnya dulu ketika masih bekerja di restoran Riva. Adalah Martin (John Leguizamo) yang membantu menyelesaikan truk makanan miliknya hingga bersiap mengelilingi Amerika. Tak ada kesulitan dalam menarik pelanggan, karena setiap kota yang mereka kunjungi selalu dipromosikan lewat media sosial oleh Percy. Ketika sudah terkenal, Ramsey menjual situs-nya dengan harga mahal dan membeli sebuah tempat untuk resetoran baru. Ia meminta Carl memimpin restoran miliknya sendiri sebagai tanda perdamaian.

Trailer Official Chef (2014)

0 Response to "Chef (2014)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel