-->

Avatar (2009)



Director: James Cameron 

Producers: Jon Landau, James Cameron, Laeta Kalogridis (executive), Colin Wilson (executive)
Genre: Adventure, Sci-Fi 
Release Date: December 18, 2009 
Runtime: 162 Minute 
Distributor: 20th Century Fox 
IMBD Rating: 7,9/10 
Budget: $425 Million 
Worldwide: $2,787,965,086 
Writer: James Cameron 
Cast: Sam Worthington, Stephen Lang, Sigourney Weaver, Michelle Rodriguez, Giovanni Ribisi, Joel David Moore, Dileep Rao, Zoe Saldana, CCH Pounder, Wes Studi, Laz Alonso

Sinopsis Avatar (2009)

Film ini bersetting pada era pertengahan abad ke-22, dimana umat manusia menambang sebuah bahan bernama unobtanium di planet Pandora yang terletak dalam galaksi Alpha Centauri. Perluasan koloni pertambangan mengancam kelangsungan hidup sebuah suku lokal Na'vi, makhluk pribumi untuk Pandora. Judul film mengacu pada rekayasa genetika tubuh Na'vi yang digunakan oleh tim peneliti untuk berinteraksi dengan penduduk asli Pandora.

Jack Scully (Sam Worthtington) adalah seorang mantan marinir yang pulang dalam keadaan cacat, yaitu lumpuh. Dia diajak untuk mengikuti program Avatar yang dikembangkan Amerika di Pandora. Tugasnya adalah menggerakkan sesosok mahluk tinggi berwarna biru dengan kekuatan otaknya. Mahluk tinggi dan biru ini adalah mahluk penghuni asli planet itu, Na'vi. Jack bersama dengan ilmuwan yang memimpin di tempat penelitian itu, Dr. Grace (Sigourney Weaver), bertugas untuk menjalin hubungan baik dengan penduduk setempat, yaitu orang-orang Na’vi dari klan Omaticaya. 


Mereka diharapkan bisa mencari tahu lebih banyak tentang kebiasaan dan kebudayaan klan ini untuk tujuan tertentu. Karena mereka menemukan adanya logam langka yang bernilai tinggi tertanam tepat dimana suku mereka tinggal, bernama unobtanium. Manusia ingin mengambil logam itu sebanyak- banyaknya dan menjualnya di bumi. Tapi, untuk bisa seperti itu, mereka harus terlebih dahulu mengusir klan Omaticaya dari sana.

Dan tugas itu tidak mudah. Karena di tempat itu terdapat sebuah pohon raksasa yang dinamakan Pohon Suara dan sangat dipuja oleh suku itu. Mereka tidak akan mau meninggalkan tempat itu karena tidak ingin berada jauh dari pohon kehidupan tersebut. Selain itu, ada juga pohon lain yang dipercaya sebagai tempat tinggal roh leluhur mereka yang sudah meninggal, Pohon Kehidupan, yang juga adalah tempat tinggal Eywa, dewi sembahan mereka. Mereka sering menjadikan tempat itu sebagai tempat berdoa. Jack Scully mengetahui hal itu karena dia sendiri mendapat kesempatan untuk dilatih menjadi prajurit suku dan ia berhasil.

Jack bertugas sebagai mata-mata untuk mencari tahu apa kelemahan suku itu, karena mereka tidak takut bahaya dan memiliki senjata panah beracun yang bisa membunuh manusia hanya dalam waktu satu menit. Dari hasil mata-mata itulah kemudian manusia mengetahui bahwa kelemahan suku Omaticaya adalah kedua pohon purba itu. Mereka kemudian berencana menyerang dan merusak kedua pohon itu agar suku tersebut tercerai berai dan meninggalkan tempat itu.

Tapi, dalam pelaksanaanya, Jack jatuh cinta kepada putri kepala suku, Neytiri (Zoe Saldana). Dan dia berniat menolong suku itu agar tidak dihancurkan oleh pesawat- pesawat canggih manusia. Tapi, niatnya ini dihalangi oleh pemimpin tentara disana, Kolonel Miles (Stephen Lang). Mereka tetap menyerang dan berhasil menghancurkan Pohon Suara.

Ketika Omaticaya mendengar pengakuan Jack bahwa dia adalah mata-mata, maka mereka langsung membencinya dan mengusirnya, termasuk juga Neytiri. Mereka tidak mau mendengar permohonan Jack bahwa dia sudah berubah dan berada di pihak mereka.

Kolonel Miles yang mengetahui kalau Jack sudah berpindah ke pihak Na'vi langsung menangkapnya bersama semua anggota ilmuwan lainnya. Tapi mereka berhasil lolos dan kembali ke perkampungan Omaticaya. Tapi Jack harus kehilangan Dr. Grace yang tewas karena ditembak Miles. Dengan marah, Jack memimpin para orang Na'vi untuk membalas dendam dan mengusir manusia dari Pandora.

Trailer Official Avatar (2009) 




0 Response to "Avatar (2009) "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel